3 Dalang NasDem Pentaskan Srikandhi Kridha, Peringati Hari Kartini

Rembang – Tiga orang dalang yang tergabung dalam Dewan Kesenian NasDem (DKN) Kabupaten Rembang menyuguhkan pagelaran wayang kulit dengan lakon ‘Srikandhi Kridha’.

Pagelaran wayang tersebut diinisiasi oleh DPD Partai NasDem Kabupaten Rembang, digelar di pendopo ndalem Suryo Wiyatan kompleks SD Bias Rembang, Kamis (21/4/2022).

Tiga dalang tersebut di antaranya dalang muda Ki Wangsit Winursito, Ki Danang Dwi Irawan, dan Ki Ahmad Sulistyono. Ketiganya merupakan dalang – dalang muda dari Kabupaten Rembang.

Ketua Dewan Kesenian NasDem (DKN) Sigid Ariyanto menyebut, melekatnya nama RA Kartini di Kabupaten Rembang menjadi anugerah tersendiri bagi warga masyarakatnya. Sehingga selayaknya warga mengapresiasi hal tersebut.

“Sebuah anugerah untuk masyarakat Kabupaten Rembang, beliau pahlawan nasional Ibu Kartini, dikebumikan di tanah Mantingan, Bulu, Rembang. Haul beliau diperingati saat lahirnya, tidak semua tokoh seperti ini. Rata-rata saat meninggalnya,” terang Sigid, yang juga merupakan dalang muda kondang tanah air.

Sementara itu, ketua DPD Partai NasDem Rembang, Bayu Andriyanto menyebut, keberadaan DKN Rembang cukup memberikan warna di kancah perpolitikan Kabupaten Rembang.

“Berbagai momen penting, kita peringati dengan tetap nguri-nguri kebudayaan Jawa. DKN pimpinan bapak dalang Ki Sigid Ariyanto ini, terus berinovasi, ya pagelaran wayang kulit, juga ada karawitan yang di dalamnya dipelopori Garnita NasDem, kebetulan ketuanya adalah nyonya saya, Vivit Dinarini Atnasari,” terangnya.

Adapun pagelaran wayang kulit dengan 3 dalang tersebut, mendapat antusiasme tinggi dari warga. Pagelaran yang juga disiarkan secara langsung melalui channel Youtube ‘Sigit Channel’ langsung meraup 9 ribu views saat live.

(mar/ars)