Gempa 5.3 M Guncang Laut Utara Jepara

Perairan Utara Kabupaten Jepara diguncang gempa 5.3 M. (Tangkapan layar BMKG)

JEPARA, katakutip.com – Perairan laut Jawa sebelah utara Kabupaten Jepara, Jateng diguncang gempa berkekuatan 5.3 magnitudo.

Gempa dilaporkan oleh badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya. Tercatat gempa terjadi pada pukul 18.10 WIB.

“Gempa magnitudo 5.3, kedalaman 556 km, 15 Agustus 2022 18:10:05 WIB,” tulis dalam rilis BMKG.

Titik gempa berada di koordinat 5.93 LS-110.34 BT. Berada di 81 kilometer sebelah barat laut Jepara.

“Tidak berpotensi tsunami,” pungkas rilis tersebut.

(ars/ars)

Exit mobile version