Jateng  

Kesulitan Tangkap Kawanan Kera Liar di Kaliori, Justru Bakal Diberi Makan

Tangkapan layar kamera amatir warga yang merekam aktivitas kera liar di Kaliori, Rembang. (Istimewa)

REMBANG, katakutip.com – Kawanan kera liar yang sempat meresahkan warga Desa Tambakagung Kecamatan Kaliori, Rembang diakui sulit untuk ditangkap.

Sehingga, rencananya kawanan kera tersebut akan diberi makan bahkan disediakan sumber makanan. 

Pemerintah Desa Tambakagung bersama relawan Penyuluh Kehutanan Swadaya Masyarakat (PKSM) dalam waktu dekat ini akan memberi makan kera ekor panjang tersebut supaya tidak mendekati rumah warga saat mencari makan.

Baca juga: Kawanan Kera Liar Masuki Pemukiman Warga di Rembang

Selanjutnya, relawan PKSM akan menanam pohon buah seperti pepaya sebagai sumber makanan berkelanjutan di habitat kera tersebut.  

Langkah pemberian makan dan penanaman pohon diputuskan dalam Rapat Koordinasi Evakuasi Kera ekor panjang di Balai Desa Tambakagung pada hari Rabu, (31/8/2022) yang dipimpin BPBD Rembang dengan mengundang pihak terkait seperti BKSDA Jawa Tengah, Perhutani, Dinas Kehutanan dan relawan PKSM.