Jateng  

Sebelum di Bandung, Pabrik Senjata Pindad Dulu Nyaris Dibangun di Rembang

Menara Schoorsteen di Desa Tajen Kecamatan Pamotan Kabupaten Rembang. (Ayu Lestari - katakutip.com)

REMBANG, katakutip.com – Pabrik senjata Indonesia yang kini berjuluk PT Pindad (Persero) di Kota Bandung, Jawa Barat, ternyata dulunya sempat akan dibangun di wilayah Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Rencana pembangunan itu sendiri terjadi pada era penjajahan Belanda. Pabrik produksi persenjataan Indonesia itu, sempat akan dibangun di Desa Tajen, Kecamatan Pamotan, Rembang.

Bekas pembangunan belum jadi itu, kini masih berdiri kokoh di wilayah Desa setempat.

Baca juga: Dibangun Raja Keraton Solo, Masjid Ini Berusia Seabad Lebih

Berwujud menara cerobong asap setinggi sekitar 20 meter yang bernama Schoorsteen dalam bahasa Belanda artinya menara, atau warga biasa menyebut dengan nama menara Kostin.

Pemerhati sejarah, Muthohir menyebut, di sekitar kostin terdapat pondasi yang rencananya dibangun untuk dijadikan pabrik senjata.

“Menara itu sudah di buat cerobongnya. Namun bangunan itu akhirnya gagal di buat sehingga dialihkan di Bandung. Untuk sementara waktu, cerobongnya sdh di bangun,” terangnya.