Sejumlah Ternak di Rembang Mati Mendadak

Kepala Dintanpan Rembang, Agus Iwan Haswanto. (Muhammad Minan - katakutip.com)

REMBANG, katakutip.com – Sejumlah hewan ternak di wilayah Kecamatan Sumber, Rembang dilaporkan mati mendadak dalam kurun waktu dua pekan terakhir.

Kepala dinas pertanian dan ketahanan pangan (Dintanpan) Kabupaten Rembang Agus Iwan Haswanto menjelaskan total ada 6 ekor ternak yang mati secara bergiliran. Sejumlah ternak tersebut diindikasikan terjangkit virus penyakit mulut dan kuku (PMK).

Baca juga: Rembang Jadi Salah Satu Wilayah Penyebaran Kasus PMK Tertinggi

“Ada beberapa kasus kematian yang diindikasi karena PMK, tapi tentu dari jumlah bisa dikatakan tidak banyak. Yang sudah terlaporkan ke kami 6 ekor, di durasi 2 minggu ini di Kecamatan Sumber,” kata Agus dikonfirmasi katakutip.com, Senin (9/1/2023).