Tahapan Pemilu 2024 Kian Matang, KPU RI Sosialisasi Lewat Wayang Kulit di Rembang

KPU RI melalui KPU Kabupaten Rembang mensosialisasikan Pemilu 2024 lewat pagelaran wayang kulit. (Sigid Channel - katakutip.com)

REMBANG, katakutip.com – Tahapan pemilihan umum (Pemilu) 2024 makin matang dilaksanakan. Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rembang pun mulai gencar menggelar sosialisasi kepada masyarakat.

Salah satunya yang digelar di kompleks sanggar seni Cakraningrat Kelurahan Leteh, Rembang, Rabu (26/10/2022). KPU Rembang menggelar sosialisasi tahapan Pemilu 2024 melalui pagelaran wayang kulit semalam suntuk.

Dalam sambutannya, ketua KPU Rembang, M Ika Iqbal Fahmi menjelaskan, meski pelaksanaan Pemilu serentak masih lama, yakni pada tanggal 14 Februrari 2024 mendatang, namun sejumlah tahapan telah dilaksanakan.

“Meskipun masih lama, tapi tahapanan sudah dimulai. Bahwa tahapan Pemilu itu 20 bulan sebelum hari H, sudah dimulai. Mulai tahapan pendaftaran, verifikasi dan penetapan Parpol. 14 Desember nanti kita sudah bisa melihat berapa partai politik yang akan mengikuti Pemilu 2024,” jelas Iqbal, sapaan akrabnya.

Adapun sosialisasi Pemilu 2024 oleh KPU ini, mementaskan pagelarang wayang kulit semalam suntuk dengan dalang Ki Sigid Ariyanto yang membawa lakon ‘Wahyu Cakraningrat’.

Aspirator kegiatan, Riyanta yang merupakan anggota Komisi II DPR RI, menyebut, menjelang tahun politik, akan menjadi wajar dan lumrah ketika muncul berbagai isu di masyarakat. Hal itu yang kemudian disebutnya sebagai dinamika politik.

“Saya yakin kita bisa menghadapi Pemilu 2024 ini nanti dengan cerdas dan rasional. Kalau memang bermunculan berita-berita hoaks itu biarkan saja, itu memang bagian dari dinamika politik. Tapi jangan lupa masyarakat saat ini sudah cerdas,” papar dia.

(ars/ars)