Tes Wawancara PPKD di Rembang, Gestur Tubuh Pelamar Juga Akan Diteliti

Bawaslu Kabupaten Rembang saat menyelenggarakan Rapat Koordinasi Pembentukan Pengawas ad-hoc di hotel Fave Rembang. (Bawaslu Rembang)

REMBANG, katakutip.com – Rekrutmen panitia pengawas Pemilu tingkat kelurahan dan desa (PPKD) akan memasuki tahapan wawancara. Para pelamar juga akan diteliti gestur tubuh mereka saat prosesi wawancara.

Hal itu dibahas dalam acara rapat koordinasi pembentukan pengawas ad hoc Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Rembang di Favehotel Rembang, Senin (30/1/2023).

Baca juga: Kampanye Pemilu Sah Dilakukan di Kampus

“Yang harus diperhatikan rekan-rekan Panwascam saat wawancara tidak hanya dilihat dari jawaban atas pertanyaan yang ditanyakan saja, melainkan dilihat juga dari gestur tubuh sebab gestur tubuh lah yang tidak bisa dibohongi,” kata Dina Wahyunita, Psikolog Klinis RSUD Soetrasno Rembang yang menjadi narasumber dalam acara tersebut.

Anggota Bawaslu Kabupaten Rembang, Muttaqiin mengintsruksikan kepada jajaran Panwaslu Panwascam untuk mempersiapkan tes wawancara sesuai peraturan.